Oleh : Nur Irawati ( Pendamping Lokal Desa Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Propinsi Jambi Propinsi Jambi ) Pemanfaatan ...
Oleh : Nur Irawati
( Pendamping Lokal Desa Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Propinsi Jambi Propinsi Jambi )
Pemanfaatan tanah pekarangan
Pekarangan adalah sebidang tanah yang ada disekitar rumah. Pekarangan rumah bisa dimanfaatkan tempat bermain dan tempat berkumpul bersama keluarga maupun teman teman. Selain itu pekarangan rumah juga bisa dimanfaatkan untuk ketahanan pangan keluarga yaitu dengan cara membuat kebun sayuran, buah, tanaman obat, kolam ikan, maupun tempat ternak. Hal tersebut sangat berguna, baik buat keluarga maupun buat masyarakat sekitar. Manfaat lain yang lebih besar adalah bisa menyumbang berkurangnya percepatan terjadinya “ Global Warning/pemanasan global “ ( adanya suatu proses peningkatan suhu rata-rata atmosfer, laut dan daratan bumi ) yang menjadi masalah diseluruh dunia.Dan tentunya dengan pekarangan rumah yang di tanami banyak tumbuhan mengantarkan kita pada orang-orang yang peduli terhadap lingkungan dan secara tidak langsung mengantarkan antusiasme kita menjaga kelestarian Bumi.
Bagi masyarakat di pedesaan, pekarangan merupakan lahan yang mampu menambah penghasilan mereka.Masyarakat di pedesaan rata-rata mempunyai pekarangan yang cukup luas.Jika pekarangan yang mereka miliki dapat di manfaatkan dan di olah dengan sebaik-baiknya, kebutuhan gizi sehari-hari dapat di peroleh dari pekaranagn yang ada. Jika pekarangan di tata dengan baik, pemiliknya akan memperoleh fungsi ganda. Kedua fungsi tersebut adalah memenuhi kebutuhan jasmanai dan rohani. Pemenuhan kebutuhan jasmani dapat di lihat dari pemanfaatannya sebagai sumber pangan dan gizi..Pekarangan sebagai sumber pendapat dan perbaikan gizi karena pekarangan dapat memberi tambahan pendapatan bagi kita jika di atur dengan baik.Dengan menanam berbagai tumbuhan kita dapat memetik dua manfaat sekaligus, yaitu untuk di manfaatkan oleh kelurga dan kelebihannya dapat di jual.Hasil penjualan tanaman pekarangan ini lah yang dapat menambah penghasilan keluarga.Pemanfaatan pekarangan rumah sangat memberikan dampak positif untu kehidupan kita.Lahan pada pekarangan rumah bisa untuk di tanami berbagai macam tanaman seperti sayur-sayuran, obat-obatan, tanaman hias dan lain sebagainya.Selain digunakan untuk menanami tumbahan juga dapat di gunakan sebagai tempat berternak ayam, kambing, bebek, angsa, dan lain-lain.
Salah satu tugas pendamping local desa menumbuhkan semangat pemberdayaan pada masyarakat desa untuk melalui salah satu program kegiatan saya sebagai pendamping local desa adalah memberikan pendampingan dianataranya adalah melaksanakan penyuluhan penyuluhan pada ibu ibu rumah tangga diwilayah desa dampingan. Salah satu bukti kegiatan tersebuat saya tuangkan dalam dokumentasi sebagai berikut :
Pekarangan adalah lingkungan kita sehari-hari, jika ditata dengan baik dan dipelihara dengan baik juga akan memberikan lingkungan menarik, nyaman dan sehat serta menyenangkan dan membuat kita betah berlama-lama tinggal di rumah.
Dengan menanam tanaman yang berproduktif, taman pekarangan dapat memberikan kesehatan yang memenuhi kepuasan jasmaniah dan rohaniah.
Pemanfaatan pekarangan mempunyai banyak fungsi yaitu memenuhikebutuhan sehari hari keluarga dalam upaya pemenuhan gizi keluarga secara hemat,
karena mengurangi beban belanja keluarga. Kedepan dengan pamanfaatan tanah pekarangan keluarga mampu meningkatkan pendapatan keluarga maka perlu dikembangkan secara intensif, terutama dalam menggali potensi pekarangan, sehingga dapat merupakan usaha yang menguntungkan.
Selanjutnya melihat kenyataan dewasa ini, harga obat maupun harga buah-buhan sangat tingggi.Begitu pula sayur-sayuran yang bagus harganya juga tinggi dan bahkan untuk mendapatkan buah-buahan dan sayur-sayuran yang berkualitas di pasar tradisional jarang ada yang bagus.
Oleh karena itu bila pekarangan dapat dimanfaatkan menjadi apotik hidup, warung hidup, taman pekarangan akan membantu keluarga mengatasi masalah tersebut.
Dampak Indutri kecil rumah tangga ( home industry ) bagi masyarakat Desa.
Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, industri kecil memiliki peran yang sangat strategis mengingat berbagai potensi yang dimilikinya.Keberadaan industri rumah tangga di desa mempunyai arti yang penting dalam kerangka pembangunan nasional.Karena keberadaan industri rumah tangga tersebut menjadi solusi bagi tenaga kerja yang belum tertampung dan perbaikan ekonomi masyarakat desa.Akan tetapi posisi yang strategis dari industri rumah tangga di berbagai tempat belum di dukung sarana dan prasarana yang dapat meningkatkan efektifitas dan efesiensi kehidupan perekonomian pedesaan.Industri rumah tangga adalah rumah usaha produk barang atau biasa disebut juga dengan perusahaan kecil, dikatakan sebagai perusahaan kecil karena jenis kegiatan ekonomi dipusatkan di rumah.Industri rumahan pada umumnya memusatkan kegiatan disebuah rumah keluarga tertentu dan biasanya para karyawan berdomisili ditempat yang tidak jauh dari rumah produksi tersebut.
Industri kecil merupakan salah satu aktivitas ekonomi non pertanian yang memiliki peluang besar dalam rangka perluasan lapangan pekerjaan.Mengingat hampir sebagian besar penduduk Indonesia masih tinggal di wilayah perdesaan.Industri kecil di pedesaan sebagai suatu penggerak pertumbuhan ekonomi untuk meningkatkan penyerapan tenaga kerja untuk mengurangi jumlah penduduk miskin di pedesaan.Keberadaan industri kecil pedesaan merupakan bagian penggerak pertumbuhan ekonomi pedesaan dengan bertujuan sumber pendapatan penduduk meningkat, mendorong pertumbuhan ekonomi pedesaan dengan meninngkatkan sumber pendapatan,meningkatkan kesempatan kerja baru, mengurangi kemiskinan di pedesaan. Industri kecil di pedesaan dengan memanfaatkan sumberdaya alam setempat dengan cara yang lestari, memakai tenaga kerja setempat dan menggunakan lembaga-lembaga sosial dan ekonomi yang ada sehingga akan memperkuat ekonomi rakyat pada umumnya. Disamping itu industri pedesaan yang berskala kecil selain sebagai upaya untuk mengatasi pengangguran di pedesaan dan juga mencegah urbanisasi, yaitu banyaknya tenaga pedesaan pindah ke kota karena mencari pekerjaan pada industri-industri kota
Dengan begitu, usaha perusahaan kecil ini otomatis dapat membantu program pemerintah dalam upaya mengurangi angka pengangguran. Dan jumlah penduduk miskin akan berangsur menurun.
Didalam ikut mensuksekan program Kementria Desa, Pembangunan daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, selaku pendamping Lokal Desa salah satu tugas pokok dan fungsi saya adalah mendorong kemandirian masyarakat desa dalam pendapatan ekonomi keluarga serta mencegah urbanisasi dengan menfasilitasi penggunaan Dana Desa serta implementasi UU Desa no 6 tahun 2014 secara swakelola dan padat karya.
*) Penulis adalah PLD Teladan tingkat Nasional Tahun 2017
No comments
Note: Only a member of this blog may post a comment.